Workshop Budidaya dan Peluang Bisnis Srikaya NV Australia oleh KKN UGM
admin s 17 November 2019 14:04:45 WIB
Hargosari (SIDA), Desa Hargosari pada bulan ini kebetulan menjadi salah satu desa yang di pilih untuk di jadikan tempat KKN bagi beberapa Mahasiswa dari Universitas Gajah Mada, seperti halnya kkn sebelumnya kkn kali ini pun banyak kegiatan yang di lakukan untuk menunjang studi yang mereka tekuni.
Seperti kali ini para mahasiswa mengundang tokoh masyarakat yang ada di Desa Hargosari khususnya dari kalangan petani untuk mengikuti workshop tentang budidaya sirkaya, yang mengundang narasumber Kusworo bagian peluang marketing dan suparjo PPL Kecamatan Tanjungsari bagian budidaya dan perawatan tanaman, banyak di jelaskan oleh kedua narasumber sehingga membuat peserta workshop memahaminya.
Tidak hanya dari kalangan tokoh masyarakat yang hadir di acara workshop ini, turut di undang pula camat Tanjungsari yang dalam kesempatan ini di wakili oleh Suwanto kasi kesos Kecamatan Tanjungsari, Kepala Desa Hargosari Jumeno serta beberapa Dukuh yang ikut mengikuti acara ini.
Setelah acara selesai Sebagai simbolis di serahkan beberapa tanaman yang telah di siapkan oleh panitia acara workshop, tetapi tidak hanya itu setiap peserta pun mendapatkan perorang satu pot tanaman buah-buahan tersebut.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |