MUSRENBANGDES Desa Hargosari

admin s 27 September 2017 12:35:51 WIB

Hargosari_Musrenbangdes ( Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan Desa ) adalah Forum Musyawarah Tahunan para pemengku kepentingan ( Stakeholder ) Desa untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa ( RKP ) Tahunan anggaran yang di rencanakan.

Musrenbangdesa di laksanakan setiap awal tahun dengan mengacu pada RPJM Desa, setiap Desa Di haruskan untuk menyusun dokumen rencana 5 tahunan yaitu RPJM Desa dan dukumen rencana tahunan yaitu RKP Desa.

Pada hari ini dilaksanakan acara Musrenbangdes bertempat di balai Desa Hargosari dengan bahasan Peringkingan rencana kerja yang akan di laksanakan pada tahun 2018 nanti, yang sebelumnya beberapa waktu yang lalu telah di lakukan acara Musyawarah desa ( Musdes ) untuk Penyusunan RKP Desa sehingga pada hari ini tinggal Perengkingan dan selanjutnya pada hari ini pula di tetapkan oleh ketua panitia Musrenbangdes dengan di tuangkan dalam Berita Acara. Pada kesempatan ini LPMD bersama Perangkat Desa dan Tokoh Masyarakat menghadirkan perwakilan dari lembaga Desa dan juga tokoh masyarakat untuk mengikuti jalannya sidang, Turut hadir perwakilan Camat Tanjungsari, Abid Fatoni Kasi PMD, Erwan Kasi TAPEM, Tugiran, pendamping Desa John Emilton, beserta unsur instansi yang berada di kecamatan Tanjungsari.

Komentar atas MUSRENBANGDES Desa Hargosari

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar