Perangkat Desa Koordinasi memakai pakaian adat tradisional Yogyakarta

admin s 31 Agustus 2017 10:10:11 WIB

Hargosari_ Hari ini Perangkat Desa Hargosari melaksanakan Koordinasi yang seyogyanya di adakan setiap senin karena pada hari senin kemarin berbarengan dengan sowannya bapak Camat Tanjungsari yang melakukan kunjungan kerja sekaligus Perkenalan, jadi baru saat ini dapat melanjutkan koordinasi bersama semua perangkat Desa.
Ada yang beda pada koordinasi kali ini, yang mana menindak lanjuti surat edaran dari Sekda tentang pemakaian Pakaian adat tradisional Jawa Yogyakarta pada tanggal 31/8/2017 dalam rangka memperingati pengesahan undang-undang nomor 13 tahun 2012 tentang Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta, maka dari hal tersebut Perangkat Desa Hargosari ikut memakai pakaian adat Tradisional jawa Yogyakarta.
Dalam Koordinasi kali ini di bahas tentang program kerja yang akan di laksanakan pada tahun 2018 agar segera di rencanakan karena pada tahun ini akan segera berakhir tinggal beberapa bulan lagi.

Komentar atas Perangkat Desa Koordinasi memakai pakaian adat tradisional Yogyakarta

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar