Penyaluran BLT Dana Desa Tahun 2022 tahab pertama

admin s 17 Maret 2022 10:05:01 WIB

Hargosari (SIDA), Pada hari ini dilakukan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahun anggaran 2022 selama kurun waktu 3 bulan dengan perolehan setiap bulan RP. 300.000,- dengan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sejumlah 127 KPM, dikarenakan saat ini masih dalam masa pandemi maka demi mengurangi kerumunan maka di bagi menjadi 2 lokasi yaitu sebagian di Balai Kalurahan Hargosari dan sebagian di Balai Dusun Jambu.

Sebelum di lakukan penyaluran BLT di berikan pengarahan terlebih dahulu oleh Lurah Hargosari, bahwa BLT ini merupakan anggaran Dana Desa tahun 2022 yang mana dari semua anggaran yang diterima oleh Kalurahan 40% dari anggaran tersebut harus di gunakan untuk BLT ini, dan nantinya BLT ini digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok bukan untuk kebutuhan yang lain seperti membeli pulsa, kuota, pakaian baru, atau bahkan emas.

Semoga dengan adanya BLT ini dapat meningkatakan taraf hidup warga kalurahan Hargosari yang terkena dampak dari Covid 19 ini, serta mari kita berdoa semoga pandemi ini segera berakhir.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar